Sinergitas Polres Trenggalek Bersama BNNK, Selamatkan Masa Depan Remaja dari Jeratan Narkoba

TransKota.com - April 30, 2021
Sinergitas Polres Trenggalek Bersama BNNK, Selamatkan Masa Depan Remaja dari Jeratan Narkoba
 - ()

Trenggalek — Sinergitas antara jajaran Kepolisian dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Trenggalek dalam upaya pencegahan dan pemberantasan Narkoba di Kabupaten Trenggalek patut di acungi jempol. Bagaimana tidak, dua lembaga ini kompak dalam kegiatan pemberdayaan remaja menangkal bahaya Narkoba.

Hal ini terlihat dalam acara pembentukan kelompok remaja sebaya anti narkoba melalui dialog interaktif yang digelar di Cafe Cangkir Wening, tepatnya di Kelurahan Ngantru Kecamatan Trenggalek. Kamis, (29/4).

Dalam acara yang yang diikuti oleh 10 orang perwakilan pelajar tingkat SLTA ini, menghadirkan nara sumber yang benar-benar berkompeten dan cukup berpengalaman di bidangnya, diantaranya Kepala BNN Kabupaten Trenggalek David Henri Andar Hutapea, S.H., M.Si., Kasat Resnarkoba Polres Trenggalek AKP Puguh Wardoyo, S.H. dan pembina PIK-R Kabupaten Trenggalek.

AKP Puguh menuturkan, pihaknya sangat mengapresiasi dan mendukung atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Sebagai salah satu satuan kepolisian yang konsentrasi dalam bidang pemberantasan Narkoba sangat intens dalam upaya pencegahan penyalahgunaan Narkoba dimana remaja merupakan salah satu kelompok yang sangat rentan terhadap pengaruh Narkoba.

Menurutnya, hubungan teman sebaya yang baik akan sangat dibutuhkan bagi perkembangan  sosial yang normal pada remaja. Remaja tumbuh dan berkembang dalam budaya berbagi dengan sebayanya dan tidak bisa lepas dari pengaruh teman sebayanya. Faktor teman sebaya dalam konteks pencegahan penyalahgunaan narkoba merupakan salah satu bagian dari lingkungan mikro dalam membentuk ketahanan diri remaja terhadap penyalahgunaan Narkoba.
Pihaknya juga mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menangkal Narkoba yang dimulai dari lingkungan terkecil yakni keluarga. Disamping itu, perkembangan teknologi informasi yang sangat cepat turut berpengaruh terhadap pola jaringan pengedar Narkoba. Sementara pada satu sisi yang lain, hampir semua remaja hari ini memiliki smartphone sebagai sarana komunikasi.

“Remaja atau yang kita kenal dengan sebutan generasi millenial adalah aset bangsa yang harus kita selamatkan dari pengaruh buruk Narkoba.” Ungkap AKP Puguh.

Sementara itu, Kepala BNN Kabupaten Trenggalek yang memiliki jargon “Narkoba Ora Ritek” ini mengatakan manfaat dilaksanakannya Pembentukan Remaja Teman Sebaya Anti Narkotika ini agar remaja yang dilatih memiliki kesiapan untuk bersih dari narkoba, menumbuhkan kepercayaan diri dalam bersosial sehingga akan memperkuat citra positif remaja.

“Remaja bisa menjadi contoh role model bagi teman sebaya lainnya, baik dalam sikap maupun kepribadian untuk bersih dari narkoba, mampu mendapatkan teman sebaya yang bisa saling mengajak pada kebaikan dan bukan mengajak pada hal-hal yang kurang baik dan bisa menempatkan diri di antara teman sebayanya, keluarga, di lingkungan sekolah atau lingkungan bermain, dan juga dapat membantu memecahkan persoalan tanpa diminta.” Ucapnya

Adapun beberapa materi yang disampaikan antara lain pendidikan anti Narkoba bagi remaja, prespektif hukum, War on Drugs, perkembangan masa remaja, Self Regulation remaja, Assertivenes remaja, keluarga, reaching out dan ditutup dengan review dan tindak Lanjut berupa sharing pengalaman.

“Harapannya, dengan kegiatan ini generasi millenial Trenggalek memiliki pemahaman yang komprehensif dan memiliki kemampuan ketahanan diri terhadap penyalahgunaan Narkoba khususnya di kalangan remaja dan teman sebayanya” Pungkasnya

Tinggalkan Komentar

Terkini Lainnya

Ini kata Warga ketika Melihat Video SAdAP Yang Viral !

Ini kata Warga ketika Melihat Video SAdAP Yang Viral !

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   Daerah   Headline   Hukum & Kriminal   Kilas Daerah
Hadiri Malam Kenal Pamit Kapolda Sulsel, Pangdam XIV/Hsn Berharap Sinergitas Antara Kodam XIV/Hsn dan Polda Terus Dapat Terjalin Baik

Hadiri Malam Kenal Pamit Kapolda Sulsel, Pangdam XIV/Hsn Berharap Sinergitas Antara Kodam XIV/Hsn dan Polda Terus Dapat Terjalin Baik

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   Daerah   Headline   Nasional
Terpusat di Makassar, KASAD Hadiri Hari Juang TNI AD Ke 78,  Dan Berikan Apresiasi Kekompakan Forkopimda Sulsel

Terpusat di Makassar, KASAD Hadiri Hari Juang TNI AD Ke 78,  Dan Berikan Apresiasi Kekompakan Forkopimda Sulsel

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   Daerah   FOTO   Headline   NEWS   TNI   TNI-POLRI
Pulang Kampung Demi Pengabdian’ Sosok Tenaga Ahli DPR-RI Andi Muhammad Yusuf Amirudin Nyaleg di Takalar

Pulang Kampung Demi Pengabdian’ Sosok Tenaga Ahli DPR-RI Andi Muhammad Yusuf Amirudin Nyaleg di Takalar

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   Daerah   Headline   Kilas Daerah
Di Kabupaten Gowa Dan Takalar Ashabul Kahfi Kembali Menyalurkan Bantuan.

Di Kabupaten Gowa Dan Takalar Ashabul Kahfi Kembali Menyalurkan Bantuan.

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   Daerah   Headline   Parlemen
Kunjungan di Makassar, Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi Memberikan Bantuan Ke Keluarga Penerima Manfaat Untuk Masyarakat

Kunjungan di Makassar, Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi Memberikan Bantuan Ke Keluarga Penerima Manfaat Untuk Masyarakat

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   BERANDA   BUSINESS   Daerah   Headline   Megapolitan   Nasional
Atasi Defisit Kelistrikan, PLN IP UPDK Tello Genjot Pengoperasian Pembangkit Baru

Atasi Defisit Kelistrikan, PLN IP UPDK Tello Genjot Pengoperasian Pembangkit Baru

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   Daerah   Ekobis
Aktivis Pemuda Takalar Minta  Pj Bupati Evaluasi Kinerja Sekda

Aktivis Pemuda Takalar Minta Pj Bupati Evaluasi Kinerja Sekda

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   Daerah   Headline   Kilas Daerah   Nasional   NEWS
Punya Potensi Besar, PLN Kembangkan Biomassa Berbasis Keterlibatan Masyarakat

Punya Potensi Besar, PLN Kembangkan Biomassa Berbasis Keterlibatan Masyarakat

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   Daerah   Headline   KILAS BUMN
Pilkades Akuni, Ruslan Terpilih Ungguli Empat Calon Kades 

Pilkades Akuni, Ruslan Terpilih Ungguli Empat Calon Kades 

ARTIKEL HEADLINE   ARTIKEL TERKINI   ARTIKEL TERPOPULER   Daerah   Headline   Kilas Daerah